Cara Membuat Cookies Choco Chip Sederhana - Resep kue kering siap saji dalam 30 menit. Kue cookies yang sederhana dan lezat dapat dengan mudah dibuat di rumah sendiri.
Cara membuat cookies choco chip sederhana yang luar biasa enak. Cookies memang makanan yang bukan dari negara kita Indonesia. Tepatnya sih cookies berasal dari benua Eropa. Sehingga sajian cookies ini biasa disajikan dengan coklat panas atau susu hangat. Langsung saja simak
cara membuat cookies sederhana berikut:
Cara Membuat Cookies Choco Chip Sederhana
|
Cookies Choco Chip |
Author : Ario Ardi | KutipanResep.blogspot.com
- 150 gram tepung terigu
- 125 gram mentega
- 100 gram brown sugar
- 75 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 1 sdt vanilla
- choco chip secukupnya
- Siapkan wadah ukuran besar.
- Campur semua bahan hingga tercampur rata.
- Ambil satu sendok makan dan bentuk dengan pola bulat pipih.
- Panggang selama 10-15 menit dengan suhu 170 derajat celcius.
Agar lebih tahan lama simpan kue cookies choco chip ini di dalam toples kedap udara. Jika disimpan dengan benar kue cookies dapat bertahan hingga satu bulan. Sajikan dengan minuman hangat sehingga lebih nikmat.