Buah manis yang sangat banyak dijumpai di negara tropis, pisang. Pisang adalah salah satu buah yang sering diolah terlebih dahulu sebelum dimakan. Contoh olahan pisang adalah pisang goreng, tokyo banana, dan pisang molen. Pisang molen seperti namanya berbahan dasar pisang. Namun sekarang tidak pisang saja yang bisa jadi bahan isian. Banyak penjual pisang molen menambahkan rasa lain dalam pisang molen. Kali ini penulis akan membagikan tips cara membuat pisang molen original dengan isian pisang asli. Silahkan disimak.
|
Resep Kue Pisang Molen |
Bahan membuat pisang molen :
- Beberapa buah pisang
- Tepung terigu 300 gram
- Tepung maizena sebanyak 15 gram
- Telur 1 butir
- Gula manis halus 75 gram
- Garam 1/4 sdt
- Baking powder 1 sdt
- Air 50 cc
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat pisang molen :
- Kupas pisang dan potong miring pisang.
- Masukkan telur, gula, dan margarin kocok kurang lebih 30 menit.
- Campurkan tepung terigu, maizena, baking powder, susu bubuk, dan garam.
- Setelah adonan jadi, adonan digiling tipis.
- Kemudian potong panjang adonan yang sudah digiling tersebut. Ukuran 40 cm dan lebar 10 cm.
- Lilitkan pisang dengan adonan tepung.
- Panaskan minyak dengan api sedang.
- Goreng pisang hingga berwarna kecoklatan.
- Pisang molen siap disajikan.
Mudah bukan? Membuat pisang molen lebih menyenangkan apabila dibantu dengan orang tercinta. Apalagi kalau masaknya untuk orang tercinta, cie~. Yang pasti pisang molen buatan Anda lebih terjamin dan lebih sehat dibanding jajanan yang dibeli diluar.